HMP Prodi Hukum Ekonomi Syariah Periode 2025/2026 Gelar Rapat Badan Pengurus Harian Membahas Program Kerja

hes.unugiri.ac.id — Program Studi Hukum Ekonomi Syariah (HES) Universitas Nahdlatul Ulama Sunan Giri (UNUGIRI) mengadakan rapat Badan Pengurus Harian (BPH) Himpunan Mahasiswa Program Studi (HMP) Hukum Ekonomi Syariah pada Hari Selasa (19/11/2025).

Kegiatan berlangsung di ruang tenaga kependidikan (tendik) Fakultas Syariah dan Adab dan dihadiri oleh seluruh koordinator divisi, ketua dan wakil ketua Himpunan Mahasiswa Program Studi (HMP) Hukum Ekonomi Syariah, serta Kaprodi Hukum Ekonomi Syariah selaku pembina Himpunan Mahasiswa Program Studi (HMP) Hukum Ekonomi Syariah.

Rapat ini digelar untuk membahas sejumlah program kerja prioritas sekaligus program kerja titipan dari prodi yang akan diamanahkan kepada pengurus Himpunan Mahasiswa Program Studi (HMP) Hukum Ekonomi Syariah periode 2025/2026. Dalam suasana diskusi yang hangat dan terbuka, Setiap divisi diberikan kesempatan menyampaikan kesiapan dan rancangan awal kegiatan yang akan dikembangkan selama satu periode ke depan.

Pada kesempatan tersebut, Eko Arief Cahyono, S.H.I M.Ek, selaku Kaprodi sekaligus pembina Himpunan Mahasiswa Program Studi (HMP) Hukum Ekonomi Syariah, memberikan arahan sekaligus penekanan penting terkait manajemen perencanaan kegiatan yang harus dijalankan pengurus ke depan.

“Saya berharap seluruh program kerja ke depan dapat berjalan dengan baik, terarah, dan sesuai rencana. Jika nantinya ingin menyelenggarakan kegiatan, mohon dipersiapkan lebih awal agar pelaksanaannya dapat maksimal,” ujar Eko Arief Cahyono.

Secara tidak langsung, beliau menegaskan bahwa setiap kegiatan Himpunan Mahasiswa Program Studi (HMP) Hukum Ekonomi Syariah memerlukan perencanaan yang matang dan tidak dapat dilaksanakan secara mendadak. Persiapan sejak jauh hari dinilai penting agar kegiatan mampu memberikan hasil dan manfaat optimal bagi mahasiswa maupun program studi.

Melalui rapat ini, diharapkan seluruh pengurus dapat memahami tugas dan arah gerak organisasi, sekaligus memperkuat koordinasi antara Prodi dan Himpunan Mahasiswa Program Studi (HMP) Hukum Ekonomi Syariah demi keberlangsungan kegiatan kemahasiswaan yang lebih terarah, profesional, dan bermanfaat.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *